REAL NEWS | Tanggamus – Semarak Hari Ulang Tahun Media Sergap7 dan Sergap86 tahun 2025 diwarnai dengan penyelenggaraan Open Turnamen Mini Soccer Kalimiring. Sebanyak 81 klub dari lima kecamatan di Kabupaten Tanggamus ambil bagian dalam ajang olahraga bergengsi ini.
Pembukaan resmi turnamen berlangsung di Lapangan Pekon Kalimiring, Kecamatan Kota Agung Barat, pada Jumat (22/8/2025). Kepala Pekon Kalimiring, Saifullah, melalui Sekretaris Desa Ismail, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang mampu menyatukan masyarakat melalui olahraga.
Ketua Panitia, Fadil, menjelaskan bahwa klub-klub yang berpartisipasi berasal dari Kecamatan Kota Agung Barat, Kota Agung Timur, Kota Agung Pusat, Wonosobo, hingga Semaka.
“Turnamen ini bukan hanya soal kompetisi, melainkan juga ajang mempererat silaturahmi antar-warga lintas pekon,” ujar Fadil.
Selain menumbuhkan semangat sportivitas, kegiatan ini juga membawa dampak positif bagi ekonomi lokal. Sejumlah pedagang kecil menikmati meningkatnya pendapatan dari ramainya penonton.
“Syukur alhamdulillah, jualan saya lebih laris kalau ada acara seperti ini. Bisa menambah pemasukan untuk kebutuhan sehari-hari,” tutur Ernawati, pedagang asal Pekon Kalimiring.
Sementara itu, Redaksi Sergap7 dan Sergap86, Nasruddin, menekankan bahwa media juga memiliki peran sosial di tengah masyarakat.
“Turnamen ini adalah wujud sinergi media dengan pemerintah daerah. Kami ingin berkontribusi nyata, sekaligus membantu mencari bibit atlet sepak bola di Kabupaten Tanggamus,” ungkapnya.
Laga pembuka mempertemukan Persiwa Wayjelai (Negeri Ratu) kontra Persikkal (Kalimiring). Pertandingan berlangsung sengit, hingga akhirnya Persiwa Wayjelai keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.
(Ivan)







