REAL NEWS | Larompong Selatan– Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Nakita Mata, Desa Gandang Batu, Kecamatan Larompong Selatan, kini resmi memiliki kantor sekretariat. Peresmian kantor tersebut dilaksanakan pada Rabu, (17/12/2025), dan diresmikan langsung oleh Camat Larompong Selatan, Herman Alias, S.S.
Peresmian ini dihadiri Kepala Desa Gandang Batu Ismail selaku Pembina BUMDes, Adam, S.E. sebagai Pengawas BUMDes, pengurus BUMDes Nakita Mata, serta tokoh masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Camat Larompong Selatan Herman Alias mengapresiasi semangat dan peran anak muda Desa Gandang Batu yang terlibat langsung dalam pengelolaan BUMDes periode 2025–2030.
Ia berharap BUMDes Nakita Mata dapat dikelola secara baik dan memberi dampak nyata bagi perekonomian warga.
“Ini patut kita apresiasi. Anak muda Desa Gandang Batu sudah berani mengambil peran untuk membangun desa lewat BUMDes. Mudah-mudahan pengelolaannya berjalan baik dan bermanfaat untuk masyarakat,” kata Herman Alias.
BUMDes Nakita Mata saat ini mengelola dua unit usaha, yakni pemasaran gula aren dan penggemukan sapi potong sebagai bagian dari program ketahanan pangan desa. Untuk unit usaha gula aren, Pemerintah Desa Gandang Batu mengucurkan dana Silpa sebesar Rp137 juta.
Dana tersebut digunakan untuk pembelian mobil operasional BUMDes berupa mobil pick up dengan nomor polisi DD 8603 XE, penyewaan kantor BUMDes, serta pemberian modal kepada sekitar 10 orang pengrajin gula aren di Desa Gandang Batu.
Kepala Desa Gandang Batu, Ismail, menyampaikan bahwa kantor BUMDes ini menjadi tempat koordinasi dan wadah bertukar pikiran antara pemerintah desa dan pengurus BUMDes. Ia juga menegaskan bahwa aset BUMDes, termasuk mobil operasional, dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dengan aturan yang jelas.
“Kantor ini kita harapkan jadi pusat kegiatan BUMDes. Pemerintah Desa dan BUMDes akan bekerja sama untuk memajukan Gandang Batu. Mobil pick up ini juga bisa dimanfaatkan masyarakat, tapi tetap harus ada SOP, misalnya untuk angkut pupuk atau hasil kebun seperti cengkeh,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur BUMDes Nakita Mata, Muh. Asdar Asmar, S.E., menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Desa atas dukungan dana yang diberikan. Ia menegaskan komitmennya bersama seluruh pengurus untuk mengelola BUMDes secara transparan dan profesional.
“Alhamdulillah, kami bersyukur atas kepercayaan ini. Kami sudah menyusun proposal dan RAB untuk diperiksa pendamping desa. Insyaallah kami akan bekerja maksimal agar BUMDes Nakita Mata bisa bermanfaat dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat Desa Gandang Batu,” ungkapnya.
Susunan pengurus BUMDes Nakita Mata periode 2025–2030 yakni Direktur Muh. Asdar Asmar, Bendahara Salama, Sekretaris Ismail, serta Kepala Unit Usaha Gula Aren Eka Candra Irawan.
Dengan diresmikannya kantor sekretariat ini, BUMDes Nakita Mata diharapkan semakin aktif mengembangkan usaha desa dan menjadi salah satu pendorong peningkatan ekonomi masyarakat Desa Gandang Batu.
(Tim redaksi)









